Gajah, 22 Oktober 2025 — Dalam rangka memperingati Hari Santri Nasional (HSN) Tahun 2025, keluarga besar MTs Al Irsyad Gajah turut ambil bagian dalam kegiatan nasional Pembacaan 1 Miliar Sholawat Nariyah yang dilaksanakan serentak di seluruh Indonesia. Kegiatan ini menjadi wujud cinta umat Islam, khususnya para santri, kepada Rasulullah SAW serta sebagai doa bersama untuk keselamatan bangsa dan kemajuan umat.
Pelaksanaan kegiatan ini digelar di Aula madrasah setelah pelaksanaan upacara Hari Santri Nasional yang berlangsung khidmat. Dengan dipimpin oleh guru pembimbing bidang Keagamaan beliau Drs. H. Akhmad Rowi, M.H dan diikuti oleh seluruh guru, tenaga kependidikan, serta peserta didik, gema Sholawat Nariyah berkumandang menggema di seluruh aula madrasah. Suasana penuh haru dan kebersamaan menyelimuti kegiatan tersebut, menciptakan nuansa religius dan damai di tengah lingkungan madrasah.
Kepala Madrasah, Bapak H. Subkhan, S.Ag., M.H., dalam sambutannya menyampaikan bahwa kegiatan ini bukan sekadar seremonial, tetapi juga momentum untuk memperkuat rasa cinta kepada Nabi Muhammad SAW dan mempererat ikatan spiritual antara santri dan Tuhannya. “Dengan membaca sholawat, kita berharap madrasah dan seluruh warga Al Irsyad Gajah senantiasa mendapatkan keberkahan, ketenangan, serta menjadi generasi santri yang cinta damai dan cinta Rasul,” tuturnya.
Beliau juga menambahkan bahwa kegiatan Pembacaan 1 Miliar Sholawat Nariyah merupakan ajakan bagi seluruh santri di Indonesia untuk meneladani akhlak Rasulullah SAW. Melalui sholawat, para santri diharapkan mampu menjaga keikhlasan, memperkokoh persaudaraan, serta menumbuhkan semangat kebangsaan yang berlandaskan nilai-nilai keislaman.
Seluruh peserta mengikuti pembacaan Sholawat Nariyah dengan khusyuk dan penuh kekhidmatan. Irama lantunan sholawat yang merdu membuat suasana semakin syahdu. Para siswa tampak bersemangat dan berwajah cerah, seolah merasakan ketenangan dan kebahagiaan tersendiri dalam momen spiritual tersebut.

Kegiatan ini juga menjadi bagian dari Gerakan Nasional Hari Santri 2025 yang diselenggarakan oleh Kementerian Agama Republik Indonesia dan Pengurus Besar Nahdlatul Uama (PBNU). MTs Al Irsyad Gajah sebagai salah satu lembaga pendidikan Islam turut mendukung penuh program tersebut sebagai bentuk komitmen dalam menjaga tradisi keagamaan dan memperkuat karakter religius di kalangan siswa.
Waka Kesiswaan, Bapak Moh. Taufiq, menuturkan bahwa kegiatan seperti ini sangat penting untuk menanamkan nilai spiritual di kalangan siswa. “Santri sejati bukan hanya mereka yang menuntut ilmu agama, tetapi juga yang senantiasa menebar kedamaian dan cinta Rasul melalui amalan seperti sholawat. Inilah makna sejati Hari Santri Nasional,” ujarnya. Dengan berakhirnya kegiatan Pembacaan 1 Miliar Sholawat Nariyah, seluruh warga MTs Al Irsyad Gajah berharap semoga sholawat yang telah dipanjatkan menjadi wasilah turunnya rahmat Allah SWT bagi bangsa Indonesia. Semangat Hari Santri Nasional tahun 2025 dengan tema “Mengawal Indonesia Merdeka, Menuju Peradaban Dunia” diharapkan mampu menumbuhkan generasi santri yang tidak hanya berilmu dan berakhlak, tetapi juga membawa kedamaian bagi negeri dan dunia.